Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Aneka Minuman Es Teh Mangga Manis dan Sehat

Resep aneka minuman – buah mangga merupkan jenis buah yang segar dan sehat. Selain itu buah mangga juga memiliki aroma yang harum. Buah mangga memiliki berbagai macam jenis seperti buah mangga harus manis, kweni, gadung, indramayu dan lain – lain. Dari berbagai macam jenis buag mangga tersebut anda dapat memilih salah satunya untuk dijadikan sebagai kombinasi dengan teh.

Mungkin anda kebingungan untuk memilih mangga jenis apakah yang cocok untuk dijadikan perpaduan dengan teh. Anda dapat memilih mangga harum manis untuk dipadukan dengan teh. Minuman ini sangat mudah untuk dibuat dan memiliki kesegaran yang banyak disukai oleh banyak orang. Minuman kreasi mangga dan teh ini diberi nama es teh bubble mangga. Minuman yang satu ini sangat cocok untuk di nikmati saat cuaca sedang panas agar es teh mangga ini dapat memberikan kesegaran dan menghilangkan rasa haus pada tubuh anda.
Berikut adalah bahan – bahan dari resep aneka minuman es teh mangga.

Bahan untuk membuat puding :
1. 2 buah mangga yang matang dan telah diblender halus.
2. 300 ml air.
3. 1 pcs nutijell bubuk.
4. 200 gr gula pasir

Bahan yang lainnya :
1. 2 kantung teh celup sariwangi.
2. 2 sdm susu kental manis.
3. 2 sdm gula pasir.
4. 200 gr nata de coco.
5. Es batu yang sudah diserut.
C
ara pembuatan resep aneka minuman es teh mangga :
1. Campurkan semua bahan – bahan untuk membuat puding di dalam panci.
2. Rebus pada api yang sedang sambil di aduk – aduk hingga mendidih.
3. Setelah mendidih, tuang ke dalam cetakan, diamkan hingga memadat.
4. Setelah memadat potong puding membentuk dadu.
5. Seduh teh celup sariwangi bersama dengan gula pasir.
6. Siapkan dua gelas saji, tambahkan es batu, potongan pudding dan susu kental manis ke dalam gelas saji.
7. Tuangkan seduhan air teh ke dalam gelas.
8. Es teh mangga telah siap untuk dihidangkan.

Posting Komentar untuk "Resep Aneka Minuman Es Teh Mangga Manis dan Sehat"