Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep-resep Kue Lebaran Rasa Keju

Resep-resep Kue Lebaran Rasa Keju - Kebanyakan orang menyukai keju, termasuk anak-anak. Jika Anda sedang mencari resep-resep kue lebaran rasa keju yang menarik untuk dicoba, maka Anda bisa membuat kue kastengel keju, kue sagu keju, dan kue havermut keju. Pertama, untuk membuat kue kastengel keju, kocoklah margarin dan butter hingga lembut, lalu tambahkan kuning telur dalam kocokan dan tunggu hingga rata. Selanjutnya, tambahkan keju dan aduk merata. Setelah itu, bentuk adonan memanjang dengan bantuan plastik segitiga. Potong adonan sepanjang 3 cm dan letakkan di loyang. Olesi permukaan adonan dengan kuning telur dan keju sebelum dipanggang di oven.

Untuk melengkapi kumpulan resep kue lebaran rasa keju, Anda dapat membuat kue sagu keju. Pertama kali kocok margarin, mentega, dan gula halus. Selanjutnya, tambahkan telur satu per satu dan kocok hingga rata. Saat kocokan berlangsung tambahkan keju hingga campuran halus. Lalu tambahkan tepung sagu dan vanili sambil diaduk rata. Terakhir, cetak adonan di atas loyang, taburi keju, dan panggang di oven hingga 45 menit.

Resep-resep kue lebaran selanjutnya adalah kue havermut keju. Cara membuat kue dengan mengocok margarin selama 30 detik, lalu tambahkan telur dan tunggu kocokan merata. Selanjutnya tambahkan tepung terigu, baking powder, susu bubuk dan maizena, aduk merata. Tambahkan juga parutan keju, corn flake, dan garam. Letakkan adonan per 1 sendok makan di loyang. Tusuk dengan garpu dan pipihkan. Panggang di oven selama 25 menit dan kue pun siap disajikan. Untuk menambah keistimewaan kue sebaiknya Anda menggunakan Blue Band Cake & Cookie margarin.

Posting Komentar untuk "Resep-resep Kue Lebaran Rasa Keju"