Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips Menghilangkan Bau Amis Pada Perabot Rumah Tangga

Menghilangkan bau amis merupakan pekerjaan yang menjengkelkan bagi anda ibu rumah tangga, makanan enak berlemak seringkali meninggalkan jejak berupa bau tak sedap seperti ini. Dalam menghilangkan bau yang dibenci para ibu rumah tangga ini anda dapat mengandalkan sabun cuci piring terbaik seperti sunlight. Berikut ini kami akan berbagi tips menghilangkan bau tak sedap dari perabot rumah tangga anda:

1. Jeruk nipis
Jeruk nipis bisa anda gunakan untuk menghilangkan bau tak sedap yang disebabkan makanan berlemak dengan cara diiris lalu diperas airnya saja. Air perasan jeruk nipis ini ampuh menghilangkan bau tak sedap dari makanan berlemak yang menempel di piring dan memberikan wangi khas jeruk nipis.

2. Teh
Untuk Tips menghilangkan bau amis pada blander dengan teh, anda dapat merebus piring bersama daun teh selama selama 20 menit. Selain daunnya, anda juga dapat menggunakan ampas teh yang telah anda gunakan untuk minuman. Dengan cara ini maka bau tak sedap tadi akan terserap oleh ampas teh.

3. Ampas kopi hitam
Setelah anda menikmati kopi hitam, maka manfaatkan ampasnya untuk mengangkat bau tak sedap dari piring anda. caranya rebus piring bersama ampas kopi hitam selama 10 menit, lalu airnya dapat anda gunakan untuk mencuci piring dan berbagai peralatan dapur lainnya. Ampas kopi hitam ini berguna sebagai pengganti sabun cuci piring.

4. Daun kemangi
Selain rasanya yang nikmat dijadikan lalapan, daun ini juga dapat anda gunakan untuk mengangkat bau tak sedap dari piring anda. caranya anda dapat menggunakannya sebagai pengganti spon cuci piring. Dengan cara ini maka bau tak sedap tadi akan hilang dengan daun kemangi ini, selain dijadikan pembersih piring, daun ini juga seringkali dijadikan untuk mencuci tangan anda setelah makan makanan berlemak.

Demikian tips menghilangkan bau tak sedap dari piring dan perabot rumah tangga lainnya, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Tips Menghilangkan Bau Amis Pada Perabot Rumah Tangga"