Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengapa Harus Mulai Berbisnis dari Sekarang? Ini Kelebihannya!

Mengapa Harus Mulai Berbisnis dari Sekarang? Untuk Anda yang baru lulus sekolah atau kuliah dan bingung apa yang Anda ingin kerjakan setelah itu, mungkin bisa mencoba peluang lain daripada harus menjadi pegawai kantoran dengan gaji yang pas-pasan. Berbisnis bisa menjadi salah satu pilihan Anda, yang jika Anda tekun melakukannya, bukan tidak mungkin hasil yang didapatkan juga akan luar biasa.


Ketika Anda sudah memiliki tekad yang kuat untuk memulai berbisnis dan Anda juga telah mendapatkan dukungan yang penuh dari keluarga, maka sesungguhnya Anda akan mendapatkan manfaat yang banyak dari niat tersebut. Apa saja manfaatnya? Simak penjelasan di bawah ini.

1. Kenekatan Anda akan Terbayar dengan Penghasilan yang Tidak Terbatas.
Hal ini memang benar adanya. Misalnya begini, ketika Anda berpikir untuk mendirikan sebuah usaha atau bisnis, maka Anda tentu saja sudah melalui dan mengorbankan banyak hal. Butuh nekat memang untuk memulai sesuatu yang beresiko seperti ini. Tetapi percayalah, jika memiliki niat yang baik, maka usaha yang selama ini Anda lakukan akan memberikan hasil yang memuaskan.

Berbisnis akan membuat Anda memiliki penghasilan yang tidak terbatas dan tentu saja tidak menentu. Tidak menentu dalam artian, ini semua tergantung usaha Anda untuk mengembangkan bisnis yang Anda miliki. Sebaliknya, penghasilan yang Anda dapatkan tidak akan sama dengan orang-orang yang bekerja di tempat lain sebagai karyawan dengan gaji tetap. Anda akan memperoleh penghasilan yang bahkan tidak ada batasannya.

2. Sebagai Pemilik dari Usaha Anda Sendiri, Anda Berkesempatan Ikut Andil Mengurangi Pengangguran.
Indonesia berada di peringkat ketiga sebagai negara dengan pengangguran terbanyak di Asia Tenggara. Itu adalah data di tahun 2015 yang dikeluarkan oleh World Economic Forum. Bisa Anda bayangkan ada berapa banyak di tahun 2018 ini? Angka pengangguran memang semakin lama semakin meningkat. Ini karena sedikitnya lapangan kerja yang ada sedangkan begitu banyak orang yang lulus dari sekolah atau kuliahnya takut untuk mencoba sesuatu yang berbeda.

Jika Anda memulai berbisnis dari sekarang, Anda sebagai bos dari usaha Anda sendiri akan membuka lapangan kerja baru bagi orang lain, yang berarti Anda turut memberikan sumbangsih kepada negara untuk mengurangi angka pengangguran yang mengkhawatirkan sekarang ini. Meskipun tidak terlalu signifikan, tetapi sesuatu yang kecil itu bisa memberikan perubahan yang baik juga, bukan?

3. Menjadi Pebisnis Bukan Hanya Mengejar Dunia, Tetapi juga Akhirat.
Tahukan Anda bahwa ketika memilih menjadi seorang pebisnis, selain menolong negara untuk mengurangi angka pengangguran, Anda juga bisa menabung untuk bekal di akhirat nanti. Bagaimana caranya? Ya, jika usaha yang Anda lakukan sukses dan bisa menghasilkan pundi-pundi yang tidak sedikit, Anda bisa mulai bersedekah.

Seorang pengusaha tentu memiliki kesempatan yang besar untuk menyumbangkan dana yang tidak sedikit. Berbeda dengan orang-orang yang bergaji tetap. Anda bahkan bisa membuat yayasan Anda sendiri dari hasil usaha tersebut. Jadi, masi berpikir dua kali untuk memulai berbisnis?

Posting Komentar untuk "Mengapa Harus Mulai Berbisnis dari Sekarang? Ini Kelebihannya!"